Tokyo, Ibu Kota Jepang ini terpilih menjadi Kota Teraman Di Dunia Tahun 2015. Tokyo mengalahkan berbagai kota di dunia dalam hal keamanan digital (keamanan cyber, privasi, keamanan dari pencurian identitas), keamanan kesehatan (biaya dan kualitas pelayanan kesehatan, lingkungan dan udara/kualitas air), keamanan infrastruktur (kondisi jalan, jembatan, dan bangunan, keselamatan transportasi), dan keamanan pribadi (kejahatan dan kekerasan, persepsi keamanan pribadi). Peringkat ini berdasarkan The Safe Cities Index 2015 yang disusun oleh para ekonom dunia yang dirilis oleh The Economist’s Intelligence Unit (EIU). Sebuah bisnis independen yang menyediakan peramalan dan konsultasi layanan melalui penelitian dan analisis.
Tokyo merupakan kota dengan terpadat di Jepang dengan populasi 13,3 juta orang. Tokyo menjadi pusat bisnis dan finansial utama bagi kawasan Asia Timur. Juga sebagai pusat politik, ekonomi, budaya dan akademis di Jepang. Meskipun demikian penting, Tokyo memiliki lebih sedikit gedung pencakar langit dibandingkan dengan kota lain yang seukurannya karena peraturan konstruksi gempa bumi. Bangunan di Tokyo kebanyakan terdiri dari apartemen tingkat rendah (6 hingga 10 lantai) dan rumah keluarga yang sempit.
Terpilihnya Tokyo menjadi kota teraman di dunia menjadi pilihan yang tepat jika kita harus belajar banyak dari kota tersebut. Berikut ini beberapa hal menarik yang dapat kita pelajari dari Tokyo.
1. Industri Kreatif
Tokyo merupakan pusat industri kreatif yang menyediakan peralatan lengkap untuk menyalurkan hobi kreatif. Khususnya bagi penggemar manga, anime, cosplay dan video game. Bahkan, di Tokyo memiliki toko-toko yang menjual lengkap komponen robot. Tokyo juga menawarkan banyak kesempatan berkarir untuk profesional yang kreatif seperti ; fashion, animasi dan seni serta dibidang robotik dan otomotif.
2. Keberagaman Tinggi
Tokyo memiliki setidaknya 50 kelompok masyarakat besar yang semuanya memiliki pesonanya masing-masing. Secara politik, Tokyo merupakan sebuah prefektur (sama dengan negara bagian atau propinsi) yang dibagi menjadi 23 daerah spesial, 26 kota-kota, 5 kota kecil dan 8 desa yang masing-masing mempunyai balai kota. Masing-masing daerah memiliki rasa bermasyarakat yang kuat. Hal ini ditunjukkan dengan masyarakat yang selalu rajin menghadiri event-event yang diadakan di kuil-kuil sekitar dengan membawa mikoshi atau melakukan sebuah tarian. Bahkan di Jepang adalah sebuah hal yang umum, jika Anda memberikan oleh-oleh kecil saat baru pindah dan memperkenalkan diri pada tetangga.
3. Sistem Transportasi
Tokyo memiliki jaringan kereta yang paling efisien dan teratur di dunia. Dengan jumlah penumpang rata-rata 14.6 miliar pertahun yang dilayani oleh 882 stasiun dan 121 kereta. Keteraturan inilah yang diakari oleh kedisiplinan tingkat tinggi. Tak heran jika disetiap perusahaan, tak ada alasan apapun untuk keterlambatan. Jaringan shinkansen Jepang yang sangat brilian membuat daerah pedesaan di Jepang dapat diakses dengan mudah dari Tokyo. Tidak heran jika diakhir pekan, banyak warga Tokyo yang berakhir pekan di daerah pedesaan daripada diam di kota saja. Selain itu, Tokyo juga menawarkan banyak variasi penerbangan langsung, tanpa perlu singgah dimana-mana terlebih dahulu. Pada off season, sangat mungkin untuk mendapatkan harga sangat murah untuk perjalan wisata ke Eropa, Amerika Selatan dan Pasifik Selatan.
4. Kuliner
Di Tokyo Anda dapat menemukan banyak sekali makanan enak. Jumlah restoran yang ada di Tokyo hingga saat ini tidak diketahui persis berapa jumlahnya,tapi diperkirakan mencapai 200.000 atau lebih. Ketika restoran tersebut berkualitas dan bagus, berita akan cepat tersebar dan penduduk Tokyo akan rela mengantre berjam-jam untuk mencoba restoran tersebut. Bahkan Michelin Guide restaurant memasukkan Tokyo sebagai kota yang memiliki restoran bintang 1, 2 dan 3 di dunia.
5. Kotanya Anak Muda
Tokyo memiliki banyak aliran fashion, mulai dari street fashion hingga fashion dari New York dan MIlan. Tokyo memiliki ratusan departement store besar dan ribuan toko-toko kecil, dari Ginza hingga pusat baju-baju bekas di Shimokitazawa. Tempat yang sangat bagus untuk berbelanja. Selain itu, Tokyo menarik banyak even industri dan kebudayaan asing, mulai dari Tokyo Motor Show, Tokyo game show dan international anime fair adalah beberapa event terbesar yang diselenggarakan di Tokyo. Banyak musisi terkenal, aktor dan aktris juga tertarik untuk mengadakan event atau konser di Tokyo. Jika Anda bosan dengan hal biasa di Tokyo, Anda bisa mengunjungi atraksi berbeda setiap minggu dalam 10 tahun. Selalu ada hal yang baru di Tokyo.
Tokyo merupakan kota modern yang sangat menarik untuk dikunjungi. Tingkat keamanan yang tinggi menambah kenyamanan ketika mengunjungi Tokyo. Berbagai pilihan wisata, budaya dan teknologi tersedia dengan infrastruktur yang sangat canggih. Anda berminat berlibur ke Tokyo?